Top

Menyimak Desain Interior dalam “Ruang Mimpi”

Mimpi biasanya menrupakan harapan dan pancaran keinginan pemiliknya. Ruang mimpi sejatinya tak berbatas dan selalu memiliki jarak untuk berkembang. Mimpi seseorang bisa terefleksi ke berbagai hal. Karya, pekerjaan, bahkan pemilihan barang-barang kesayangan.

Bagaimana jika sebuah mimpi digambarkan lewat sebuah pameran desain interior? Ini bisa kamu nikmati di Senayan CIty, Beauties.

 

Pameran “Ruang Mimpi” di Senayan City

Agam Riadi, Anita Boentarman, Ary Juwono, Eko Priharseno, Joke Roos, Prasetio Budhi, Reza Wahyudi, Roland Adam, Sammy Hendramianto S., Shirley Gouw, Vivianne Faye, dan Yuni Jie, sekelompok desainer interior yang tergabung dalam ID12 kembali menggelar The Colours of Indonesia. Sebuah pameran interiur desain yang diselenggarakan dua tahunan.

Di tahun 2022 ini mereka kembali menyelenggarakan pamerannya di Senayan City dengan tajuk “Ruang Mimpi”. Pamerin ini merupakan bentuk visualisasi transformasi ruang pribadi menjadi sajian visual yang memanfaatkan elemen interior dengan menggunakan teknologi imersif. Pameran ini menyuguhkan sebuah ruang yang menjadi batas antara mimpi dan kenyataan. Penasaran kan?

Di pameran ini kamu akan merasakan pengalaman yang berbeda-beda walau berada dalam ruangan yang sama. Hal ini menggambarkan perbedaan konsep mimpi setiap orang.

Selain itu di pameran ini juga terdapat Museum of Toy yang juga ikut memamerkan karya mereka. Tak hanya mendapatkan inspirasi di bidang interior, kamu juga bisa menikmati ragam seni. sekaligus mendapatkan konten foto yang instagramable Beauties.

 

Pemesanan tiket di situs The Colours of Indonesia

Pameran tahun ini juga dalam rangka mengenalkan situs The Coulours of Indonesia www.tcoi.id Di dalam situs ini mengunjung bisa melihat karya tiap personil ID12 dan terhubung dengan mitra bisnis mereka.

Nah untuk menikmati pameran ‘Ruang Mimpi’, kamu juga harus melakukan pembelian tiket di situs ini ya Beauties. Pilih jam dan jadwal kedatangan lalu melakukan pembayaran secara online. Mudah sekali kan!

Jangan sampai ketinggalan ya, pameran ini akan berlangsung hingga bulan September 2022!

 

Source: beautynesia.id

 

  • https://office.ppao.go.th/video/
  • jkr88
  • jkr88